Kamis, 12 Januari 2017

Strukturalisme (Aliran Pemikiran)




Strukturalisme

Tokohnya adalah J.Lacan yang lahir di paris pada tahun 1901. Bahasa membuka suatu lapangan posisi-posisi yang di sistematisasifan dengan aturan-aturan menurut pendapatnya, kita baru menjadi pribadi apabila kita mengabdikan diri pada permainan bahasa.
Filsafat dewasa ini juga disebut filsafat barat abad ke 20 ciri perkembangannya filsafat  barat abad ke 20 ini adalah desentralisasi manusia. Subyek manusia tidak lagi  dianggap sebagai pusat kenyataan dan desentralisasi manusia adalah perhatian khusus terhadap bahasa sebagai subyek kenyataan kita sehingga pemikiran filsafat seseorang ini desebut logosentris.
Disini dengan “strukturalisme “dimaksudkan sekelompok pemikir yang menarik banyak perhatian sekitar tahun 60-an. Barangkali tidak ada Negara dimana filsafat dapat mencapai taraf  mode seperti di prancis. Disana tidak hanya terdapat mode dibidang houte couture  atau adibusana ( pembuatan pakaian yang eklusif ), tetapi juga dibidang intelektual.dalam kalangan lebih terbatas strukturalisme dikemukakanjuga sebagai  reaksi melawan fenomenologi yang dipranac tentu berkaitan erat dengan eksistensialisme
Dalam aliran pemikiran prancis yang sedang kita bicarakanini terdapat juga seorang secara eklusif berkecimpung dibidang psikoanalisa dan berusaha memberikan suatu interpretasi baru mengenal psikoanalisa freud dalam perspektif strukturalistis. Namanya adalah JACQUES LACAN ( 1901-1981 ). Ia dilahirkan di prancis dan belajar ilmu kedokteran serta psikiatri di kota asalnya.tahun1932 ia meraih gelar”doktordan ilmu kedokteran” berdasarkan disertasi ia psychose paranoiaque dans ses rapports avec ia personalite ( dicetak ulang 1975 ) ( psikosa paranoia dalam hubungan dengan kepribadian). Sekitar waktu yang samaia mencari kontak langsung dengan alirandalam kesenian prancis yang disebut” surealisme “. Tahun 1936 ia mencari ceramah dalam kongres ke 14 dari “himpunan internasionaluntuk psikoanalisa”(the internbational psychoanalytic association).  Lacan sudah lama mengkritisbeberapa tendensi dalam “himpunan internasional untuk psikoanaliasa “ khususnya diantara anggota- anggota amerika dalam himpunan itu. Ia menolak setiap empiristis dan sientistis mereka,  ia menentang bertambah pentingnya Ego Psychology tendensi ”medikalisasi” ( medicalization)  pada analisis-analisis amerika , yaitu tendensi untuk mengaitkan secara eklusif psikoanalisa dengan propesi medis. dalam hal terakhir ini ia dekat dengan ikhtiar Freud sendiri dalam masalah awam (1972). Di paris ia mendirikan suatu himpunan baru Societe francaise de psychanalyse (1953) yang mengakui sebagai tujuannyauntuk secara konsekuen kembali pada psikoanalisa  psychanalise. Karya lacan yang tebal berjudul Ecrits (1966) ( karangan-karangan) terdiri dari ceramah-ceramah yang diberikannya pada berbagai kesempatan. Tahun 1974 terbit bukunya Television (televisi), berisikan dua wawancara yang diberikan untuk telivisi prancis pada tahun sebelum meninggalnya ia sendiri membubarkan Ecole freudienne di paris, karena  menurut pendapatnya  disitu telah terjadi  terlalu banyak penyimpangan kompromi.
Karya nya sebagian terbesar terdiri atas teks-teks yang pernah diucapkan sebagai ceramahatau bahan seminar dan kemudian oleh si penceramah dituliskan dan direvisi. Lacan penulis untuk insiders:sering diulanginya bahwa ia hanya bicara untuk analis-analis. Tetapi ironinya adalah bahwa buku ecrits telah menjadi best-seller yang banyak di baca atau sekurang-kurangnya dimiliki oleh orang yang tidak akan mengerti.
Lacan selalu membahas ketidaksadaran dalam konteks percakapan psikoanalitis. Artinya percakapan seorang psikoanalis dengan pasiennya atau lebih umum percakapan seorang psikoanalis dengan analisanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar